Kamis, 18 April 2019
Pemilu 2019 Berjalan Aman dan Lancar, Menko Polhukam Apresiasi Semua Pihak
LB89.COM - Tahapan pemungutan suara dan penghitungan suara Pemilu serentak 2019 telah berjalan aman, tertib, dan lancar, serta damai. Kondisi ini tentunya tidak terlepas dari peran serta semua pemangku kepentingan, yaitu peserta pemilu, Pemerintah, penyelenggara pemilu, dan aparat keamanan TNI-Polri, serta seluruh masyarakat Indonesia.
"Oleh karena itu, disampaikan apresiasi dan terima kasih setinggi-tingginya kepada semua pihak, semoga kondisi ini dapat berlanjut sampai tahapan akhir Pemilu serentak tahun 2019 selesai," tutur Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto dalam konferensi pers di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Kamis (18/4/2019).
Menurut Menko Polhukam, partisipasi pemilih mencapai 80,9 persen telah melampaui target yang ditetapkan dalam RPJMN 2015-2019 sebesar 77,5 persen.
"Hal ini menunjukkan bahwa siapa pun Presiden yang terpilih akan memiliki legitimasi yang tinggi," katanya.
Lebih lanjut Menko Polhukam pun mengimbau kepada semua pihak untuk menghargai ajakan para capres dan cawapres dalam Pemilu serentak 2019 untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan bangsa dan memelihara perdamaian.
"Serta melarang pendukungnya untuk melakukan aksi-aksi provokasi yang nyata-nyata akan menggangu keamanan dan ketertiban masyarakat, serta menghormati proses finalisasi hasil pemilu yang sedang dilakukan oleh KPU (Komisi Pemilihan Umum)," tambahnya.
Selain itu, ia juga mengingatkan kepada segenap masyarakat untuk tetap tenang dan tidak melakukan tindakan anarkis yang melanggar hukum dan peraturan perundang-undangan yang berlaku, sembari menunggu hasil resmi penghitungan suara oleh KPU.
"TNI dan Polri akan bertindak tegas untuk menindak dan men
etralisir berbagai aksi yang nyata-nyata akan menggangu ketertiban dan keamanan nasional serta keutuhan bangsa dan negara," tandas Menko Polhukam.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar